Pages

Jumat, 22 November 2013

DESKRIPSI PROGRAM MESIN KASIR

Program ini merupakan program sederhana mesin kasir otomatis. Program ini dibuat menggunakan software Eclipse dengan bahasa Java. Program Mesin Kasir ini digunakan untuk mempercepat proses penghitungan jumlah pembayaran ketika kita berbelanja di suatu toko yang kemudian akan menghasilkan keluaran berupa struk pembayaran. Secara  sederhana, langkah-langkah penggunaan program mesin kasir ini adalah sebagai berikut :
  1. Masukkan nomor pembelian, nama kasir, dan tanggal pembelian;
  2. Masukkan kode barang yang Anda beli, maka nama barang dan harga satuan akan terbaca secara otomatis;
  3. Masukkan jumlah barang yang Anda beli, maka mesin akan menghitung harga total dari barang yang Anda beli, kemudian akan muncul total pembayaran;
  4. Masukkan uang tunai sesuai total pembayaran, apabila uang Anda pas atau lebih maka akan tercetak struk pembayaran disertai jumlah kembalian, sedangkan apabila uang Anda kurang maka sistem akan memberitahukan jumlah kekurangan pembayaran dan menghitung ulang kembalian, kemudian struk pembayaran akan dicetak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar